TAJDID.ID~Yogyakarta || Komunitas bersepeda UMY Go merayakan milad ketujuh dengan bersepeda di wilayah Sleman dan Bantul pada Ahad (2/2). Komunitas UMY Go merupakan sebuah komunitas pecinta olahraga sepeda yang beranggotakan para dosen, tendik dan pensiuanan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY).
“Komunitas bersepeda ini mulanya berasal dari ajakan di grup percakapan WhatsApp. Lalu berkembang menjadi bersepeda bersama, yang tujuannya untuk meningkatkan silaturahmi,” ujar Tony K Hariadi, salah satu inisiator UMY Go.
Tony menambahkan bahwa UMY Go telah melakukan kegiatan secara rutin dengan bersepeda untuk membangun silaturahmi antar civitas akademika UMY yang menggemari olahraga bersepeda. Pada milad ketujuh, peserta bertambah dengan keikutsertaan penggemar olahraga bersepeda dari Rumah Sakit Asri Medical Center, Yogyakarta.
Jalur yang dilalui UMY Go melewati pemukiman dan persawahan di Berbah, Sleman dan Banguntapan, Bantul. Salah satu destinasi yang dikunjungi dengan bersepeda adalah Lava Bantal, salah satu obyek wisata yang pernah populer sebelum pandemi Covid-19. Jalur yang dilalui sepanjang tujuh belas kilometer.
Di akhir jalur bersepeda, diadakan sarapan soto bersama. Rasa gembira terpancar di wajah para peserta sepanjang jalur. Di salah satu titik pemberhentian para peserta membuat rekaman video, “Ubur-ubur ikan lele, Milad UMY Go ketujuh semakin oye!” (fj)