TAJDID.ID~Tapsel || Satuan Lalu Lintas Polres Tapanuli Selatan sukses menggelar operasi keselamatan Toba, yang berlangsung mulai 1 sampai dengan 4 Maret 2022
Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Tapsel, AKP Sofyan Helmi Nasution, SH mengatakan, Operasi Toba 2022 bertujuan agar masyarakat mematuhi lalu lintas dan taat protokol kesehatan.
“Kita tetap berikan pendekatan preemtif dan prefentif, tindakan represif juga kita berikan berbetuk teguran kepada pengguna jalan yang tidak memakai masker atau tidak menggunakan helm,” Jelas Kasat ketika ditemui diruangannya Rabu, (16/3/2022).
Pembatasan mobilitas masyarakat, lanjut Kasat, selain razia masker, Satlantas yang dibantu oleh tim Sabhara dan Binmas juga membagikan sembako, masker serta giat dan pam vaksinasi di wilayah hukum Polres Tapsel.
“Satlantas sebagai garda terdepan tidak melakukan penilangan dijalan raya hanya teguran, kita menilai respon masyarakat sangat positif,” tambah Kasat
Pantauan tajdid.id di dalam rekap data keselamatan Toba 2022 Polres Tapanuli Selatan, tidak ditemukan data ranmor yang putar balik saat petugas melakukan giat operasi dilapangan. (*)
Reporter: Zikri A Lubis