TAJDID.ID || Pengumuman keputusan Kementerian Agama tentang penediaan ibadah Haji 2021 hari ini, Kamis (3/6) langsung ramai mendapat tanggapan dari publik, terutama di dunia maya.
Dari pantauan tampak sebagian besar publik merasa kecewa dengan keputusan tersebut.
Bahkan ada netizen pemilik akun @hukumdan_ yang meyarankan agar dilakukan audit terhadap keuangan dana Haji secara transparan.
Sudah resmi ya pemerintah tidak memberangkatkan warganya naik Haji.
Ya sudah.. Audit aja lagi keuangan dana Haji.
Transparan lah @Kemenag_RI— HUKUM MILIK PENGUASA (@hukumdan_) June 3, 2021
Sontak cuitan itu ramai ditanggapi oleh netizen lainnya. Salah satunya komentar yang paling menohok disampaikan oleh akun @Ademfridemz. Secara blak-balakan ia menyindir dan mempertanyakan soal keberadaan dana haji.
Itu jg kalo msh ada duitna..
~ ada gak ?— adem (@Ademfridemz) June 3, 2021
Bebeberapa hari sebelumnya, jagad twitland memang sempat diramaikan oleh tagar #DanaHajiKemana.
Dan menariknya, usai pengumuman peniadaan Haji 2021 oleh Kemenag hari ini, muncul lagi tagar baru yang senada, yakni #KemanainDanaHajinya .
Diketahui, pemerintah melalalui Kementerian Agama memutuskan meniadakan penyelenggaraan ibadah Haji 2021. Alasannya karena pandemi Covid-19 masih melanda dunia, sehingga kesehatan, dan keselamatan jiwa jamaah lebih utama dan harus dikedepankan.
“Menetapkan pembatalan keberangkatan haji pada penyelenggaraan ibadah haji 1442 H atau 2021 bagi warga negara Indonesia yang menggunakan kuota haji Indonesia dan kuota haji lainnya,” kata Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas dalam konferensi pers di kantor Kementerian Agama, Jakarta, Kamis, 3 Juni 2021.
Kebijakan tersebut tertuang dalam Keputusan Menag Nomor 660 Tahun 2021 tentang pembatalan pemberangkatan jemaah haji. (*) .
Ini pasti ada yg salah di negeri tercinta kita ini wong haji kok di tunda lagi . padahal negara’ yg lain bisa kenapa Indonesia kok tdk bisa tlng siapa yg bisa jwb