TAJDID.ID~KutacaneII Dalam rangka menyambut bulan Ramadhan 1442 H, Pimpinan Daerah Muhammadiyah beserta Lembaga Amil Zakat Infaq dan Sadaqah Muhammadiyah (Lazismu) Aceh Tenggara mengadakan kegiatan bertajuk “Bakti Sosial Muhammadiyah Aceh Tenggara 2021”
Bakti sosial yang digelar di SD Muhammadiyah Kutacane. Sabtu (10/4) ini meliputi sejumlah kegiatan, antara lain sunat massal, donor darah, general check-up bagi warga Aceh Tenggara.
Bagindo Afrizal selaku Ketua Lazismu Aceh Tenggara dan juga sebagai Ketua Kegiatan Bakti Sosial Muhammadiyah Aceh Tenggara 2021 melaporkan, sebanyak 57 anak terdaftar untuk mengikuti khitan massal, 50 orang donor darah, dan 100 orang mengikuti general check up.
Bagindo Afrizal mengucapkan terima kasih kepada para donatur, Bupati Aceh Tenggara Raidin Pinim M.Ap, Ali Basrah S.pd MM (Ketua Fraksi Golkar DPRA), M. Salim Fachri (Anggota DPR RI), Ortom Muhammadiyah dan seluruh pihak yang sudah membantu terlaksananya kegiatan Bakti Sosial ini
“Dan terutama kepada pihak RSUD H. SAHUDIN Aceh Tenggara yang sudah menyediakan tim medis dan obat-obatan,” sebutnya.
Budi Afrizal S.KM M.KM Sekretaris RSUD H Sahudin menyampaikan bahwa kerjasama pihak Rumah Sakit dan Muhammadiyah Aceh Tenggara sudah lama terjalin dan sudah berulang kali.
“Selama ini Kegiatan Bakti Sosial Muhammadiyah sesuai dengan Tupoksi RSUD untuk menyediakan pelayanan di bidang kesehatan, untuk itu pihak Rumah Sakit sangat mendukung penuh kegiatan ini,” tuturnya.
Amrizal salah satu orang tua anak yang mengikuti sunat massal mengungkapkan, bahwa dirinya merasa terbantu dengan adanya kegiatan sunat massal ini, terlebih di tengah keadaan ekonomi yang sedang sulit.
Iasangat berterima kasih kepada Muhammadiyah Aceh Tenggara dan Lazismu yang sudah melaksanakan kegiatan sunat massal gratis. (*)
Kontributor: Agusnaidi B