TAJDID.ID~Brebes || Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) IV Kota Bengkulu melakukan kunjungan ke Pondok Pesantren Modern MBS (Muhammadiyah Boarding School) Bumiayu, Brebes, Senin (21/11/2022).
Rombongan PCM IV Kota Bengkulu yang berjumlah 10 orang tersebut berangkat dari arena Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah Surakarta dan tiba di MBS Bumiayu sekitar pukul 02.20 WIB. Kedatangan mereka disambut oleh Kabag Sapras MBS Bumiayu (Masrukhi, BE), Pamong Santri (Rizal Imanullah, S.Pd), Tim Public Relation (Tarkum, SHI, M.Pd) dan Koordinator Security (Faris Mudzakkir).
Masrukhi mengungkapkan bahwa setelah mereka menginap semalam di MBS Bumiayu, pagi harinya dilanjutkan ramah tamah dengan pimpinan MBS, PCM dan PRM Bumiayu di ruang Mudir MBS Bumiayu.
“Selanjutnya dilanjutkan dengan keliling melihat kondisi Pesantren MBS Bumiayu, SD Muhammadiyah Bumiayu, Ponpes al-Kautsar dan RSU Siti Aminah Bumiayu,” tutur Masrukhi.
Kehadiran tamu yang dipimpin oleh Drs. M. Amin Yahya, M.Pd selaku Ketua PCM IV Kota Bengkulu disambut baik oleh Ustadz Suedi, S.Ag., M.Pd selaku Sekretaris BPP (Badan Pembina Pesantren) dan Ustadz Sutriyono, S.Ag selaku Mudir MBS Bumiayu yang didampingi oleh Ketua Majelis Dikdasmen PCM Bumiayu (Drs.Shodiqun), Ketua PRM Bumiayu (H.Kusen), Pengasuh PPM MBS (Ustadz M.Utsman Arif Fatkhah, Lc, M.Pd dan Ustadzah Wenny Nurul ‘Aini, S.Pd.I), Kepala SMP MBS (Drs.H. Muhtadi), Kabag Sarpras (Masrukhi, BE), Pamong Santriwan (Rizal Iamnullah, S.Pd) dan Penggagas MBS (H.Abdul Karim Nagib), ujar Pamong Santri, Rizal Imanullah, S.Pd.
Ustadz Suedi, S.Ag., S.Kom M.Pd menyatakan dengan rasa bahagia dan berterima kasih kepada rombongan PCM Bengkulu 4 atas kehadirannya di MBS Bumiayu dan berharap semoga kunjungan tersebut dapat menjadi media perekat dan penguat tali silaturrahmi antar sesama penggiat dan penggerak AUM dalam bidang pendidikan.
Ia menambahkan bahwa AUM di PCM Bumiayu selain MBS (SMP dan SMA), SDM, Tabath, TK, PAUD yang dikelola oleh PRM Bumiayu masih ada SMP, SMK dan SMA Muhammadiyah, 2 MTs dan 4 MIM serta beberapa TK ABA dan PAUD yang tersebar di beberapa ranting Muhammadiyah dan Aisyiyah.
Ustadzah Wenny Nurul ‘Aini, S.Pd.I yang diamanahi untuk memberikan gambaran tentang PPM MBS Bumiayu menegaskan bahwa MBS Bumiayu telah berusia tahun. PPM MBS berdiri sejak tahun 2015 hingga kini telah membuka pendidikan tingkat SMP (masuk tahun ke-8) dan jenjang SMA (masuk tahun keempat).
Ditegaskannya, pada prinsipnya sebuah pesantren yang pola pendidikannya full 24 jam dibutuhkan super ekstra mulai tenaga, pikiran, ide dan aksi, di samping harus ditunjang oleh SDM yang mumpuni.
“Alhamdulillah sudah dapat melahirkan sekitar 10 hafidz/ah dan telah banyak mengikir prestasi mulai dari tingkat Kecamatan, Kabupaten, Propinsi hingga Nasional, ungkap pengasuh santriwati,” ujarnya.
Sementara itu Ketua PCM IV Kota Bengkulu menyampaikan rasa terima kasih kepada MBS Bumiayu yang telah memberikan penginapan, ilmu tentang pesantren dan manajemennya. Ia menuturkan bahwa silaturrahmi ini merupakan rangkaian safari muktamar ke-48 untuk memperkuat niat dan tekad kami untuk mendirikan Pondok Pesantren dan Rumah Sakit Muhammadiyah.
“PCM IV Kota Bengkulu yang memiliki 14 PRM selama ini baru dapat mengelola AUM seperti SDM 5, MTs dan MA Muhammadiyah, Masjid Muhammadiyah Cabang Bengkulu IV lantai 2, Pertokoan, Perkantoran lantai 3, Laboratorium dan Perpustakaan, MDA Aisyiyah IV, TK ABA III dan Kebun Sawit di Desa Pondok Kelapa seluas 6 hektar. Kami juga akan berkunjung ke dua Pesantren Muhammadiyah di Kabupaten Banyumas, yaitu Ponpes MBS Zam-zam dan Ponpes ZIIS Cilongok,” ungkap Drs. M. Amin Yahya, M.Pd.
Bambang Wahyu S, M.Pd selaku Kabag Tarbiyah MBS Bumiayu menginformasikan bahwa Penerimaan Santri Baru MBS Bumiayu Tahun Pelajaran 2023/2024 gelombang 1 sudah dibuka sejak tanggal 16 September hingga 16 Desember 2022.
Disampaikannya, bagi masyarakat yang ingin menjadi santri di MBS Bumiayu baik untuk tingkat SMP maupun SMA bisa mendaftar secara online melalui situs https://bit.ly/form_mbs maupun offline dengan langsung menuju lokasi MBS Bumiayu yang berada di Jalan KH.Sabrawi No. 5 Kauman, Bumiayu, Brebes, Jawa Tengah 52273, tepatnya sebelah utara Masjid Agung Bumiayu (untuk lebih jelas melihat lokasi bisa klik https://bit.ly/maps_mbs).
“Adapun terkait dengan keberadaan MBS Bumiayu dapat segera meluncur ke situs kami di https://ppmbsbumiayu.ponpes.id/,” jelasnya. (*)
Kontributor: Tarqum