TAJDID.ID~Medan || Seorang anak berusia 2 tahun, bernama Afnan Assauqi Harahap, warga Jl.Seksama Gg. Ikhlas No. 2B, Medan menderita penyakit meningitis TB ketika berusia 4 bulan yang mengakibatkan tumpukan cairan di bagian perut dan kepala hingga membuatnya mengalami koma.
Derita Afnan ini terbilang berat apalagi anak seusianya. Lagi pula, penyakit ini membutuhkan biaya yang cukup mahal dan menjadi beban yang sangat berat bagi keluarga Afnan, apalagi kondisi kedua orangtuanya tergolong dari keluarga tidak mampu. Pengobatan Afnan sudah ditanggung BPJS Kesehatan, namun masih membutuhkan biaya terapi, pengobatan rawat jalan dan kebutuhan nutrisi sehari-hari yang harganya cukup mahal.
Kepala Fundraising lazisMu kota Medan, Yudha Pratama telah melakukan kunjungan kekediaman Afnan bahwa kondisi bocah berusia 2 tahun itu sangat memprihatinkan sehingga pengurus lazisMu merespon dengan melakukan penggalangan dana untuk meringankan beban kedua orangtuanya.
Yudha Pratama mengungkapkan, untuk melakukan terapi,pengobatan rawat jalan dan kebutuhan nutrisi sehari-hari Afnan membutuhkan dana sekitar Rp 10 juta .
Bagi Anda yang ingin memberikan donasi untuk membantu biaya penyembuhan Afnan dapat dikirimkan melaui rekening Lazismu Kota Medan No. Rek: 7116506259 ( BSI ), A.n : Kemanusiaan Lazismu Kota Medan.
Untuk informasi lebih lanjut bisa menghubungi : 085362314263 (Lazismu Kota Medan), 082113544373 (Yudha Pratama, Kepala Divisi Fundraising dan Kerjasama”) atau datang lansung ke Kantor Lazismu Kota Medan yang berada di Jalan Mandala By Pass, No. 140, Kec. Medan Tembung, Kota Medan, Sumatera Utara 20224. (rodina/syaifulh)