TAJDID.ID || Pada har Ahad besok (9/1/2022) Piala Afrika kontinental (AFCON) 2021 akan dimulai dengan diikuti 24 tim. Menariknya, sederet pemain Muslim terdaftar untuk ambil bagian pada kompetisi dua tahunan edisi ke-33 tersebut.
Pembukaan turnamen ini akan diawali pertandingan antara tuan rumah, Kamerun, menghadapi Burkina Faso.
Berikut adalah sejumlah pemain Top Muslim Dunia yang berpartisipasi dalam Piala Afrika 2021:.

Achraf Hakimi (Maroko)
Hakimi adalah pemain sepak bola profesional yang bermain sebagai bek sayap kanan untuk klub Ligue 1 Paris Saint-Germain dan tim nasional Maroko.
Secara luas dianggap sebagai salah satu bek kanan terbaik di dunia, Hakimi juga bisa bermain sebagai sayap kanan.