TAJDID.ID.ID || Rombongan Lembaga Dakwah Komunitas (LDK) Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Timur pada hari Sabtu pagi (22/11/2025) berangkat melakukan koordinasi menuju ke Lembaga Dakwah Komunitas (LDK) Tulung Agung dan pada siangnya sekitar pukul 14.00 rombongan tiba dan diterima di kantor Pimpinan Daerah Muhammadiyah Tulung Agung yang disambut dengan penuh kehangatan oleh para Pimpinan Muhammadiyah dan LDK Tulung Agung.
Ahmad Tholhah selaku ketua LDK PWM Jatim dalam kunjungan tersebut menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas upaya melakukan dakwah pada komunitas.
Seperti kita ketahui bersama, bahwa kehadiran Lembaga Dakwah Komunitas sebagai bagian dari dakwah Muhammadiyah memiliki peran yang penting dalam memberikan dakwah dan pembinaan secara intensif pada beberapa komunitas.
LDK PWM Jatim dalam beberapa tahun terakhir ini aktif memberikan pembinaan pada beberapa komunitas diantaranya, Bina Anak Makam, Bina Manula, pembinaan Pejuang Damai yang dari eks narapidana teroris, Muallaf Learning Center, dan Pembinaan Disabilitas Mandiri. Dari program pembinaan tersebut diharapkan LDK PDM Tulung Agung mampu mengoptimalkan dakwah komunitas yang ada di lingkungan kita. Jelasnya
Pimpinan Daerah Muhammadiyah Tulung Agung sangat senang dengan adanya Turba dari LDK PWM Jatim, sehingga diharapkan dapat memperkuat program dakwah komunitas.
Selanjutnya Parni S.Pd selaku Ketua LDK PDM Tulung Agung menyampaikan terima kasih atas kunjungannya untuk Turba guna melihat langsung sejauh mana program dakwah komunitas di jalankan.
Lanjutnya. LDK Tulung Agung sementara ini melakukan pembinaan pada 30 orang Komunitas Pecinta Sepeda Oentel. Diantaranya melakukan Ngontel bareng, Pembinaan keagamaan, Pembinaan murottal al qur’an.
Komunitas pecinta sepeda oentel ini begitu semangat dan senang mengikuti program pembinaan ini, dimana bersepeda sambil mengaji sehingga badan sehat dan jiwanya juga sehat dengan siraman rohani yang mencerahkan. Imbuhnya.
Safari Turba LDK PWM Jatim di lanjut ke Pimpinan Daerah Muhammadiyah Magetan yang baru tiba pada pukul 19.00 dan disambut langsung ketua dan jajaran Pimpinan Daerah Muhammadiyah termasuk LDK dan Lazismu Tulung Agung.
Ahmad Tolhah selaku ketua LDK PWM Jatim menyampaikan terima kasih yang begitu sabar menunggu kedatangan kami, karena Turba ini menjadi bagian dari program kami untuk mengetahui progres dakwah komunitas yang sudah dilakukan untuk lebih ditingkatkan, dengan memperluas jejaring dakwah sehingga kehadiran Muhammadiyah begitu nyata di masyarakat.
Dandoeng Nur Hadi, selaku ketua LDK PDM Magetan menyampaikan terima kasih atas kunjungan ini melalui Turba kita bisa berbagi pengalaman sekaligus penguatan program dakwah komunitas.
Lanjutnya, LDK PDM Magetan telah melakukan pembinaan pada 30 orang komunitas UMKM. Disamping ada pelatihan pemberdayaan yang mensejahterakan untuk lebih berdaya, juga diberikan pembinaan keagamaan.
Komunitas UMKM memiliki peran yang penting untuk penguatan ekonomi kerakyatan sehingga bisa meraih hidup yang sejahtera dan mandiri untuk siap menghadapi tantangan dalam dunia usaha. Jelasnya
Acara Turba ini benar benar menjadi daya dorong untuk terus memberikan penguatan dalam dakwah komunitas agar beragam mencerahkan hidup bahagia dan sejahtera dan sehat serta semangat berkarya sebagai amal soleh kita. (*)
✒️ Andi Hariyadi







