Site icon TAJDID.ID

Rektor UMSU Kunjungi Mahasiswa FAI KKN Internasional di Malaysia

TAJDID.ID~Selangor || Rektor Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) Prof. Dr. Agussani MAP mengunjungi lokasi mahasiswa Fakultas Agama Islam (FAI) yang melaksanakan KKN Internasional di Selangor, Malaysia.

Kegiatan yang berlangsung selama seharian itu dalam rangka melihat secara langsung dan memonitor aktivitas mahasiswa yang sedang melaksanakan KKN Internasional tahun 2022.

Dalam kunjungan ini, Rektor didampingi WR I Prof Dr Akrim MPd, Direktur Pascasarjana Prof Dr H Triono Eddy SH MHum, Dekan FAI Dr Muhammad Qorib MA dan Wadir Pascasrjana Dr Muhammad Fitra Zambak MSc.

Pada kesempatan itu, Rektor mengapresiasi kegiatan mahasiswa dalam rangka berkonstribusi untuk masyarakat serta bersosialisasi dengan masyarakat setempat.

Saat berbincang-bincang, mahasiswa menjelaskan berbagai aktivitas yang mereka lakukan di lokasi KKN pada Kamis (25/8).

Diketahui, sebanyak 20 Mahasiswa FAI melaksanakan KKN Internasional selama 30 hari di Alfikh Orchard, Early Childhood Centre, Selangor Malaysia.

KKN internasional yang dilaksanakan FAI sendiri sudah yang kelima, dimulai sejak 2016. Namun sempat terhenti selama dua tahun karena pandemi Covid-19. (*)

Exit mobile version