Site icon TAJDID.ID

GPI Nilai Gubernur Aceh Tidak Serius Tangani Konservasi Hutan Lindung

Ketua Umum Gerakan Pemuda Islam (GPI) Aceh, Subchan Saputra.

TAJDID.ID~Banda Aceh || Ketua Umum Gerakan Pemuda Islam (GPI) Aceh, Subchan Saputra menilai pemerintah dalam hal ini Gubernur Aceh tidak serius dalam menangani persoalan konversi lahan hutan produktif untuk pengembangan kampus II Universitas Syiah Kuala (USK). Karena sampai saat ini Gubernur Aceh tidak menindak lanjuti surat dari kementerian kehutanan dan ingkungan hidup yang katanya, sudah memperoleh izin untuk membuka Kampus II USK.

Karena itu Subchan mengharapkan kepada Pemerintah Aceh untuk lebih bijak menyikapi persoalan ini, di karenakan USK sebagai salah satu lambang kebanggaan masyarakat Aceh sebagai institusi Pendidikan yang perlu dukungan secara optimal dan maksimal oleh pemerintah Aceh untuk meningkatkan mutu kualitas pendidikan USK.

“Kita ingin melihat sejauh mana komitmen dan keseriusan pemerintah dalam mendukung infrastruktur pendidikan di Aceh agar pendidikan di Aceh menjadi ujung tombak melahirkan generasi bangsa yang cerdas, bermartabat dan mempunyai integritas yang kuat.” ujarnya, Jum’at (02/07)

“Dari organisasi kepemudaan mengharapakan Kepada Gubernur untuk segera menyelesaikan persoalan ini demi kemaslahatan pendidikan masyarakat Aceh secara umum. Dan kami siap memberikan dukungan penuh terhadap pihak rektorat USK agar persoalan ini segera selesai.” imbuhnya

Ia berharap agar pemerintah Aceh dalam hal ini gubernur segera mengeluarkan rekomendasi untuk pengembangan kampus II USK.

“Jangan sampai persoalan yang lain di luar menyebabkan terjadinya kendala kebijakan pemerintah dalam membangun Aceh kearah yang lebih baik,” tutup Subchan. (*)


Kontributor: Agusnaidi B

Exit mobile version