Site icon TAJDID.ID

MCCC Sumut: Warga Muhammadiyah Harus Jadi Contoh Penerapan Prokes

Ketua MCCC Sumut dr Kamal Basri Siregar menyampaikan tausyiah kesehatan pada pengajian Pimpinan Daerah Muhammadiyah di Pesantren Baitul Arqam Kerasaan Simalungun, Ahad (23/1/2021).

TAJDID.ID~Simalungun || Ketua Muhammadiyah Covid19 Command Center (MCCC) PW Muhammadiyah Sumatera Utara Dr. dr. Kamal Basri Siregar, M.Ked (Surg), Sp.B(K) Onk, mengatakan, bahwa pola hidup yang benar bisa menyelesaikan persoalan Pandemi covid-19.

Hal tersebut beliau sampaikan dalam pengajian Pimpinan Daerah Muhammadiyah di Pesantren Baitul Arqam Kerasaan Simalungun, Ahad (23/1/2021).

Menurutnya, kejadian-kejadian pandemi seperti ini pernah terjadi 5 kali di dunia dan dalam penyelesaian tidak pernah tuntas sampai hari ini.

“Jangan main-main terkait penerapan protokol kesehatan, warga Muhammadiyah harus menjadi contoh di masyarakat terkait pelaksanaan Protokol Kesehatan” tegasnya.

Ia menegaskan, vaksinasi bukan satu-satunya penyelesaian persoalan pandemi, tetapi sikap atau pola hidup kita seperti: pakai masker, cuci tangan dan jaga jarak menjadi solusi kita menghadapi Pandemi Covid-19.

Lebih lanjut dijelaskannya, gagalnya jalan nafas penyebab banyaknya kematian, dan Covid-19 menyerang jalan nafas, gejala pertama kumannya nempel kehidung, hilang rasa di mulut, kemudian ke paru-paru cairan nempel di lubang paru-paru putih semuanya, sehingga menyebabkan kematian.

Pada kesempatan pengajian yang dihadiri 4 PDM Simalungun, Siantar, Tebing Tinggi dan Asahan, Dr.dr Kamal juga mempraktekkan cara cuci tangan yang benar. (*)


Kontributor: Salman Abror

Exit mobile version